Jumat, 19 Oktober 2012

Lagu 'Crayon' Milik G-Dragon Masuk Majalah Rolling Stone

G-Dragon sepertinya semakin berjaya di dunia musik internasional. Baru-baru ini, lagu "Crayon" miliknya ditulis pada kolom review majalah Rolling Stone.

Dalam review tersebut, "Crayon" mendapatkan 3 bintang dari majalah Rolling Stone. Sedangkan publik memberikan 5 bintang karena penggemar G-Dragon membanjiri kolom komentar dengan pujian terhadap lagu itu.

"Perpaduan yang mengagumkan antara musik rap dan dansa elektronik," tulis Nick Catucci pada reviewnya di majalah Rolling Stone. "Rapper dari Big Bang ini memberikan kalimat khas Joker (Why so serious?) dengan irama klub malam khas Seoul."

Sementara itu, judul lagu "Crayon" memiliki dua kepanjangan. Pertama adalah "Crazy On" dan kedua "Crazy + G-Dragon". Lagu ini diambil dari album terbaru G-Dragon yang berjudul "One of a Kind". Menurut rapper berusia 24 tahun ini judul tersebut sesuai dengan karakteristiknya yang suka akan hal-hal baru dan unik.

"Lirik lagu ini aku tulis sendiri," ucap G-Dragon saat diwawancarai SBS TV beberapa waktu lalu. "Untuk video musiknya memang unik karena itu konsepku dalam bermusik. Musik adalah tempatku untuk bebas berekspresi seperti yang aku mau. Jika memang karyaku bisa dinikmati publik, aku sangat bersyukur."


Tidak ada komentar:

Posting Komentar