Menjadi aktris senior di Korea Selatan, tak lantas
membuat Yoon Eun Hye sombong. Bintang serial "Lie to Me" itu
bahkan menunjukkan dukungannya pada juniornya saat syuting serial terbarunya,
"I Miss You". Eun Hye yang dikenal lewat perannya di "Princess Hours"
itu tampak mendampingi Kim So Hyun dalam sebuah adegan yang terbilang sulit dan
cukup kontroversial.
Di serial ini, So Hyun memang memerankan versi remaja karakter Eun Hye di "I Miss You". Ketika itu, So Hyun ("Rooftop Prince") diharuskan berakting dalam sebuah adegan penculikan dan perkosaan. Eun Hye pun ikut datang di lokasi syuting dan terlihat membisikkan semangat serta saran-saran agar So Hyun bisa berakting dengan percaya diri.
"Dia menyemangatiku agar tetap menlanjutkan aktingku dan tidak terlalu memikirkan yang lainnya karena dia bilang aktingku bagus," ujar So Hyun merasa berterima kasih atas dukungan Eun Hye. "Aku benar-benar menghargai bantuannya."
Para fans pun kagum dengan sikap Eun Hye yang mau memberikan dukungan untuk juniornya. "Yoon Eun Hye pasti sengaja datang ke lokasi syuting untuk mendukungnya. Aku juga ingin memberikan dukungan untuknya," ujar salah seorang fans.
Saat adegan perkosaan itu ditayangkan, serial ini sempat menuai protes dari masyarakat di Korea Selatan. Mereka menganggap adegan itu terlalu berlebihan untuk sebuah serial drama yang disaksikan keluarga.
Serial tersebut ditulis naskahnya oleh Moon Hee Jung ("Can You Hear My Heart") dan diproduseri oleh Lee Jae Dong ("Thank You"). Serial yang tayang mulai November di stasiun MBC ini juga turut diperankan Micky Yoochun JYJ ("Sungkyukwan Scandal"), Yoo Seung Ho ("Queen Seon Deok") serta Yeo Jin Ku ("The Moon Embracing Sun").
Di serial ini, So Hyun memang memerankan versi remaja karakter Eun Hye di "I Miss You". Ketika itu, So Hyun ("Rooftop Prince") diharuskan berakting dalam sebuah adegan penculikan dan perkosaan. Eun Hye pun ikut datang di lokasi syuting dan terlihat membisikkan semangat serta saran-saran agar So Hyun bisa berakting dengan percaya diri.
"Dia menyemangatiku agar tetap menlanjutkan aktingku dan tidak terlalu memikirkan yang lainnya karena dia bilang aktingku bagus," ujar So Hyun merasa berterima kasih atas dukungan Eun Hye. "Aku benar-benar menghargai bantuannya."
Para fans pun kagum dengan sikap Eun Hye yang mau memberikan dukungan untuk juniornya. "Yoon Eun Hye pasti sengaja datang ke lokasi syuting untuk mendukungnya. Aku juga ingin memberikan dukungan untuknya," ujar salah seorang fans.
Saat adegan perkosaan itu ditayangkan, serial ini sempat menuai protes dari masyarakat di Korea Selatan. Mereka menganggap adegan itu terlalu berlebihan untuk sebuah serial drama yang disaksikan keluarga.
Serial tersebut ditulis naskahnya oleh Moon Hee Jung ("Can You Hear My Heart") dan diproduseri oleh Lee Jae Dong ("Thank You"). Serial yang tayang mulai November di stasiun MBC ini juga turut diperankan Micky Yoochun JYJ ("Sungkyukwan Scandal"), Yoo Seung Ho ("Queen Seon Deok") serta Yeo Jin Ku ("The Moon Embracing Sun").
Tidak ada komentar:
Posting Komentar