Kamis, 04 April 2013

Acara TV Manakah yang Paling Dinikmati Pemirsa Korea?

Program variety MBC ‘Infinity Challenge‘ kembali terpilih sebagai acara TV yang paling dinikmati oleh pemirsa Korea.
Gallop Korea mengadakan polling dari tanggal 25-28 Maret dan menanyakan pemirsa TV, “Apa Acara TV yang paling kalian nikmati saat ini?” Ada 1.218 responden yang semuanya berusia di atas 19. Hasilnya, dirilis pada tanggal 2 April, menunjukkan bahwa ‘Infinity Challenge’ meraup posisi 1 dengan 11,7% suara.
Polling yang sama diadakan Februari lalu, dan ‘Infinity Challenge’ dulu menempati posisi kedua, namun dalam waktu sebulan, acara tersebut berhasil naik ke puncak, menunjukkan bahwa pemirsa senang melihat 7 member acara tersebut dengan kelucuan yang mereka tunjukkan tiap minggu. Ketika dipecah menjadi kelompok usia, acara ini sangat populer di kalangan khalayak yang lebih muda, 34% laki-laki dan 46% dari perempuan berusia 20-an dan 44% dari mereka yang di perguruan tinggi memilih ‘Infinity Challenge’ sebagai acara TV favorit mereka.
Posisi kedua adalah program variety baru MBC ‘Dad! Where are We Going?‘, yang mendapat 7,3% suara. Menyusul di belakang mereka ada drama SBS ‘Queen of Ambition‘ dengan 7,0% suara, variety show SBS ‘Running Man‘ dengan 6,9%, dan MBC ‘The Horse Doctor‘ dengan 6,1% suara.
Netizen memberi komentar, “Tentu saja, acara TV nomor 1 yang penduduk Korea cintai adalah ‘Infinity Challenge‘,” “Kekuatan Yoo Jae Suk tidak berubah,” dan “Selamat ‘Infinity Challenge’ telah terpilih sebagai acara favorit di kalangan pemirsa Korea.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar