Kamis, 27 September 2012

Kakak Beradik Figuran Drama Bunuh Diri Hebohkan Netizen Korsel

Para netizen di Korea Selatan baru saja dibikin gempar oleh tayangan tentang kisah kakak beradik yang bernasib mengenaskan. Mereka adalah sepasang kakak beradik perempuan yang berakhir bunuh diri setelah gagal berkarir di industri hiburan.

Berdasar laporan, kakak beradik itu mulai berkarir sebagai penari latar di televisi pada 2004. Kemudian mereka ditawari menjadi figuran di drama oleh senior di sekolah. Sejak itu mereka bekerja bolak-balik dari kampung halaman ke Seoul.

Selama beberapa tahun, orang-orang melihat mereka terus menerus mengalami kekerasan hingga sampai titik membutuhkan bantuan psikolog. Akhirnya mereka mengaku selama itu mengalami pelecehan seksual oleh sekelompok orang yang bertanggungjawab atas pekerjaan mereka sebagai figuran.

Kedua orangtua mereka telah melaporkan ke polisi sejumlah nama pria yang diduga terlibat. Namun mereka dibebaskan karena laporan ditarik dan mereka berdalih aktivitas seksual itu sudah disetujui oleh kakak beradik tersebut. Rupanya si kakak membatalkan laporan karena pria-pria tersebut terus mengancam akan membunuh ibu dan adik perempuannya.

Lima tahun kemudian si kakak memutuskan untuk bunuh diri dan meninggalkan surat wasiat. "Bunuh diri satu-satunya cara aku dapat terus hidup. Aku sudah tidak punya lagi alasan untuk hidup". Setelah itu sang adik kemudian menyusul bunuh diri.

Laporan dengan judul "Exploration Code J" ini memicu keprihatinan di kalangan netizen. Mereka sedih impian seseorang disalahgunakan hingga berujung kematian. Kini para netter telah bergerak untuk membuat petisi memohon penyelidikan kasus ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar